Huruf Yang Diucapkan Bayi Pertama Kali

Bismillaah

HURUF YANG PERTAMA DI UCAPKAN BAYI

Mungkin kita orang tua tidak pernah memperhatikan hal ini, bayi dengan kelahiran sehat dan normal biasanya secara bertahap akan keluar suara dari mulutnya, awalnya hanya suara TANGIS, + BERGUMAM, kemudian pada usia 7-12 bulan suara bayi akan membentuk dan menirukan suara HURUP.

Dan huruf yang pertama kali yang mulai belajar ia keluarkan adalah suara huruf BA' (الباء).



Dalam muqoddimah kitab Is'adur rofiq, ketika membahas BASMALAH, Mushonnif menerangkan demikian:

وإنما بدئت بالباء مع أن الألف أول حرف من اسمه الشريف، لأنها أول ما نطق بنو آدم يوم _ ألست بربكم _ حيث قالوا _بلى_

Lafadz BASMALAH (بسم الله الرحن الرحيم) di awali dengan huruf BA' , padahal huruf ALIF adalah huruf pertama dari nama yang mulia Allah (الله).
Alasannya/ilatnya karena huruf BA' adalah huruf pertama yang diucapkan bani adam pada hari (alam arwah) Allah bertanya pada mereka semua "BUKANKAH AKU INI TUHAN KALIAN" ? , dan mereka menjawab (بلى)
artinya (red Ya-bhs indonesia, nggih-jawa, sumuhun-sunda).

wallahu a'lam [ I.R : 5-6 ]

Ust. Rizalullah

Komentar

Postingan Populer